
Audisi Pemilihan Miss Mega Bintang Banten 2024
Miss Mega Bintang Banten 2024, saatnya para wanita cantik di Provinsi Banten menjadi Bintang! Dibawah naungan Yayasan Dunia Mega Bintang – Ivan Gunawan, kompetisi terbaik tingkat nasional bertajuk “the one and only” dengan full entertaiment kemegahan dan kementeran di setiap acara membuat ajang Miss Mega Bintang menjadi Ajang paling Prestigeus No.1 di Indonesia.

PT.Pratama Diredja Organizer selaku pemegang lisensi Miss Mega Bintang Banten, bekerja sama dengan Apartement Victoria Square akan melakukan Walk in Audition, yang akan diselenggarakan pada hari Sabtu, 02 Dec 2023 Pukul 09.30 di Apartement Victoria Square Cimone, Tangerang, Banten.

Walking Audition akan di hadiri oleh Ivan Gunawan – Founder dari Yayasan Dunia Mega Bintang, Gery Novpratama Diredja – Regional Director MMBI Banten, Joewono Witjitro – Victoria Square Ruby Herman RINS – Victoria Suare, serta seluruh sponsor lainya untuk memilih TOP 10 Miss Mega Bintang Banten yang akan melaksanakan Rangkaian Boot Camp dan Living Experience bersama Apartement Victoria Square pada 07-10 Dec 2023 dan Grand Final pada 20 Jan 2024.

Angga Fathurachman, selaku Vice Regional Director MMBI Banten mengatakan bahwa akan ada yang special dalam walk in audition kali ini karena akan mengundang para Pageant Expert seperti Indra Thang, Sandi Septian, Yopie Kurniawan serta Surya Rivera juga portal pageant Bunda Latinas, Lambe Pageant, Pageant Crown Warior, Dpidamu, Indopageant, Sashindonesia, Vaksin Pageant, Sap Pageant, PCP, putriinternationalindonesia serta portal pageant lainya yang akan membantu memilih perwakilan terbaik dari Provinsi Banten untuk bersaing di tahap nasional nantinya.
So, Untuk kalian Wanita Cantik di Provinsi Banten dan sekitranya, jangan lupa datang untuk Audisi pada 02 Dec 2023 pukul 09.30 di Victoria Square Cimone, Tangerang.